KABUL (Arrahmah.com) – Ribuan warga Afghanistan telah melancarkan demonstrasi anti-AS di Afghanistan utara untuk memprotes kehadiran militer pimpinan salibis AS di negaranya.
Para demonstran yang marah itu berkumpul di dekat pangkalan AS di kota utara Afghanistan, Bagram, dalam aksi protes mereka di sekitar fasilitas militer, Jumat (22/7/2011).
Meningkatnya korban sipil dalam serangan udara dan operasi darat salibis telah menyebabkan kemarahan meluas di kalangan rakyat Afghanistan.
Dalam insiden terbaru di Afghanistan, salibis menewaskan tiga warga sipil, yang terdiri dari ayah dan dua putranya, dalam serangan malam di kota timur Sayed Abad pada hari Kamis (221/7).
Jumlah warga sipil yang tewas di tangan salibis NATO terus meningkat setiap harinya di Afghanistan. PBB mengatakan bahwa setidaknya 2.777 orang tewas pada 2010, total tertinggi sejak invasi pimpinan negara Asia di tahun 2001.
Presiden Afghanistan, Hamid Karzai, telah mengeluarkan beberapa peringatan kepada NATO mengenai pembunuhan warga sipil. Namun NATO tak sama sekali mengindahkan peringatan itu. (althaf/arrahmah.com)
No comments:
Post a Comment